At least, i have them. They never stop trying to entertain their admirer through their angelic voices.


This April was soooo busy! Banyak hal yang terjadi. Mulai dari tugas kuliah yang numpuk, ulang tahun jurusan, rumah yang makin berantakan karena gak sempet kena sentuhan tanganku, sampai ke masalah yang sifatnya emosional. Semuanya benar-benar menguras tenaga tapi hebatnya, idolaku comeback LAGI dan mereka melakukannya DUA KALI DALAM SEBULAN! Gimana gak seneng akunya? Apa mereka tahu yaa aku sedang butuh hiburan? He-he-he.

Awal bulan, our precious boys EXO-CBX mengeluarkan album korea kedua mereka yaitu Blooming Day. Well sebenarnya di awal-awal aku enggak terlalu menikmati lagu ini but, ketika lagu title track utama mereka untuk album Jepang kedua "MAGIC" dirilis, aku baru sadar bahwa kedua lagu tersebut memiliki arti yang mirip-mirip lah. Coba deh telusuri.

[Baekhyun] Are you ready?
apa kau siap?
[Chen] Yeah yeah let's go yeah yeah yeah
ya ya ayo ya ya ya
[Xiumin] Let's do it, incoming
ayo lakukan, masuk!
[Baekhyun] The beat is freakin sick boy
detakku berdetak kencang, nih

[Chen]Hoka no ko ni kanjinai mono
aku merasakan sesuatu yang tidak kurasakan pada gadis lain
Harahara ni nita what's that?
sesuatu yang membuatku gugup dan bahagia, apa itu?
Senobi shite kakkou tsukete
aku berdiri tegap, mecoba terlihat keren
Otonabita serifu lose myself
berbicara layaknya orang dewasa, aku kalah

[Xumin] Kimi no mae no kabe wo break it down now
dinding di hadapanmu, akan kuhancurkan sekarang
Tsune ni kobinai cool na brown eyes
mata coklatmu yang keren yang belum pernah menggoda
Throw in the heiki mou it's not working
bersikap seolah kau baik-baik saja, percuma
Takane no hana demo yeah face it
walaupun kau tak dalam jangkauanku, hadapi saja

[Baekhyun] Ten thousand times kimi no koto wo omotteitan dayo
sepuluh ribu kali aku memikirkanmu
You're going to love tonight, love tonight oh
kau kan jatuh cinta malam ini, oh
[Chen] All day, all night kangaeteta yo
setiap hari, setiap malam aku selalu memikirkan
Dou yatte kimi wo furimukaseru
bagaimana agar kau melihatku juga, oh

[Xiumin] The beat is freakin sick boy
detakku berdetak kencang, nih

[Baekhyun] What can I say? horololo
apa yang bisa kukatakan? horololo
Sakebou ze horololo
kuteriakkan, horololo
Kokoro wo horololo
ke hatimu, horololo
One more time, leggo horololo
sekali lagi, ayo, horololo
[Chen] Atama wa confused dokidoki suru
aku bingung, dadaku berdebar
Freaky freaky with tonight's entertainment horololo
merasa aneh dengan hiburan malam ini, horololo

[Xiumin] Na na na na nanana na na

[Baekhyun] You gotta turn it up (let's go again)
kau harus ikut juga (ayo pergi lagi)
Kimi no papa mama mo shiranai party
pesta yang tidak diketahui papa mamamu
And I go poppin poppin bottle of champagne
dan aku membuka tutup botol sampanye
I hear my heartbeat ring ring through the night
aku mendengar detak jantungku 'berdering' sepanjang malam
Hanashi no tane mo zenzen ukabanai
aku tak bisa memikirkan apa yang mau kubicarakan

Sunday monday tuesday Wednesday thursday friday eh eh
minggu senin selasa rabu kamis jumat, eh eh
Saturday sunday everyday every night
sabtu minggu setiap hari setiap malam
Sakebunda horololo
kuteriakkan horololo

[Xiumin] Ten thousand times kimi no koto wo akirame yu to shita yo
sepuluh ribu kali aku mencoba menyerah mendapatkanmu
We gonna love tonight, love tonight oh
kita kan jatuh cinta malam ini, oh
[Baekhyun] All day, all night wasurerarenai
setiap hari, setiap malam, tak bisa melupakan
Dou yatte kimi wo furimukaseru oh
bagaimana agar kau melihatku juga, oh

[Chen] The beat is freakin sick boy
detakku bertedak kencang, nih

[Chen] What can I say? horololo
apa yang bisa kukatakan? horololo
Sakebou ze horololo
kuteriakkan, horololo
Kokoro wo horololo
ke hatimu, horololo
One more time, leggo horololo
sekali lagi, ayo, horololo
[Xiumin] Atama wa confused dokidoki suru
aku bingung, dadaku berdebar
Freaky freaky with tonight's entertainment horololo
merasa aneh dengan hiburan malam ini, horololo

[Baekhyun] Kotoba ni naranai koe screaming like a beast
suaraku gagal menciptakan kata, berteriak seperti binatang
Kimi wo omou hodo getting by then we get up
semakin aku memikirkanmu, lalu kita terbangun
Konna koi wo shitta sei de boku wa
kini aku mengerti cinta seperti apa ini
Motto motto kimi ga hoshiku natta
aku hanya ingin kamu lagi dan lagi

[Chen] Bang bang nerai sedamete
bang bang! aku akan membidik
Ding dong kokoro wo narase
ding dong! membelah jantungmu
[Xiumin] Come on and turn it up
ayo dan hidupkan
Mada owaranai
ini belum selesai
Come on and turn it up
ayo dan hidupkan

[Chen] The beat is freakin sick boy
detakku berdetak kencang, nih
[Xiumin] Na na na nanana na na Incoming! (let's go again)
na na na nanana na na masuk! (ayo pergi lagi)

[Xiumin] What can I say? horololo
apa yang bisa kukatakan? horololo
Sakebou ze horololo
kuteriakkan, horololo
Kokoro wo horololo
ke hatimu, horololo
One more time, leggo horololo
sekali lagi, ayo, horololo
[Baekhyun] Atama wa confused dokidoki suru
aku bingung, dadaku berdebar
Freaky freaky with tonight's entertainment horololo
merasa aneh dengan hiburan malam ini, horololo

Haha it ain't over yet horololo
haha, ini belum berakhir, horololo!

Lyrics Conclusion : Ada cowok nih. Dia sukaaaa banget sama si cewek, tapi cewek itu susah banget buat ditaklukin. Si cowok pun gak bisa berhenti mikirin si cewek dan bahkan hampir menyerah untuk mendapatkan cewek itu. Sampai detik ini pun si cewek masih belum membalas perasaan si cowok dan si cowok juga belum mau menyerah untuk berusaha. Katanya sih, ini belum berakhir! Hehe.

Terus 'horololo' itu apa cak? Yaa kalau menurut aku sih kata 'horololo' itu dikumandangkan dengan tujuan agar perasaan si cowok yang begitu menggebu itu bisa menembus hati si cewek dan menggema di sana. Hehe, ngaku aja. Siapa cobak yang gak terngiang-ngiang kata 'horololo' setelah dengerin lagunya? Atau bisa jadi, horololo itu semacam slank di Jepang sih, aku kurang tahu.

Seingatku, di lagu "Blooming Day", liriknya bercerita tentang seorang cowok yang tertarik sama seorang cewek, tergila-gila dengan senyumnya yang membuat harinya menjadi bermekaran. Si cowok pun ingin menjadi pacar si cewek. Bedanya sama lagu "Horololo" ini, kalau di "Blooming Day" pendekatannya lebih gentle sedangkan di "Horololo" lebih menggebu.

MV Concepts

Demi menunjang lagu "Horololo" itu sendiri, jalannya MV ini pun kalau dalam pikiranku sudah menyesuaikan dengan liriknya. Secara garis besar, ada 3 latar dalam MV ini - kantor, jalanan, dan rel kereta api. 


Jika ditelisik mengikuti liriknya, set di kantor menceritakan bagaimana CBX mencoba untuk terlihat keren dengan setelan jasnya, terutama pada Chen yang ada dalam ruangan tersendiri yang menurutku, itu menandakan bahwa dia punya 'posisi' di kantor tersebut. Tapi menurutku enggak Chen aja sih, Baekhyun dan Xiumin juga. Buktinya itu pegawai lagi sibuk kerja mereka malah nyantai dan malah nyanyi.


Okay, dance scene-nya pas di kantor sama kayak pas mereka lagi kerja, cuma mejanya pada dipindahin dan dibungkus plastik, mungkin biar gak debu ya? Tapi, kenapa kita masih bisa merasakan pas dance scene-nya kalau itu masih pada waktu kerja mereka? Itu karena warna abu-abu yang dominan pada set secara tidak langsung menggambarkan tentang profesionalitas, di samping penggunaan setelan jas yang dipakai oleh CBX itu sendiri.

Aku suka penataan cahaya saat dance scene karena mampu menghasilkan bayangan yang menambahkan dimensi pada gambarnya. 



Lanjut ke set jalanan... kalau dalam pemikiranku, selepas kerja, CBX pengen ngajakin si cewek yang disuka (walau enggak muncul di MV ini.. yaa anggap aja cewek itu kamu) untuk jalan-jalan menyusuri jalanan yang ramai orang lalu-lalang berjalan kaki. Apabila disesuaikan dengan liriknya, si cewek ini tipikal orang yang tertutup, dan bahkan mungkin enggak terlalu mengenal dunia luar. 



Kali ini lighting-nya sukses membantu membuat perhatian kita ke Baekhyun! Lihat, hanya dia yang bersinar pada gambar itu kan? Iya, itu pas Baekhyun-nya lagi ngerap.

Xiumin
Chen
Baekhyun

Naah... kalau ini bagian yang paling aku suka. Saking enggak dibales-balesnya perasaannya oleh si cewek, CBX mulai berpikiran untuk menyerah. 'Menyerah' itu sendiri menurutku diwujudkan dalam scene ini. Lihat tuh Xiumin, ngapain duduk di rel kereta? Mau cari mati? Tuh si Chen juga ikut-ikutan. Kalau Baekhyun mungkin masih takut...  ya? Hehehehe


Nah... ada satu set yang aku enggak begitu paham sebenarnya. Ada lukisan dan ruangan yang ditutupi tirai-tirai di sana. Mood yang ditampilkan juga berbeda karena perbedaan warnanya pd shotnya Xiumin dan Chen. Nanti kalau ada yang ngerti kasih tau dong... hehe.

Overall, lagu ini nuansa J-Pop nya dapat, namun tidak melupakan bahwa EXO-CBX ini merupakan idol Korea. Bagiku, penggunaan kata "Horololo" mungkin juga mirip-mirip lah sama "Kokobop"nya EXO, yaitu sebagai trik pemasaran karena orang-orang pasti berpikir "apaan sih horololo" *denger* *di lagunya keinget horololo-nya aja* dan jadilah terngiang-ngiang terus sama horololo itu. Kalau aku sih lebih prefer Horololo dibanding Blooming Day ya karena CHEN LEBIH GANTENG DI HOROLOLO. (yaa to be honest aja sih, kalau di Blooming Day Chen keliatan kurang cowok... ) Kemudian juga MVnya lebih mudah dinikmati karena otakku belum nyampe kalau mau ngertiin MV yang Blooming Day... poor me..

Aku salut karena tumben nih MVnya EXO maupun CBX yang dirilis sama SM enggak short ver. Ya mungkin karena merasa rugi ya kok buat MV full tapi yang diupload setengah-setengah gitu. Oh iya! di lagu Horololo ini juga, warna suaranya Chen, Baekhyun, sama Xiumin lebih kentara dibandingkan di lagu sebelumnya. Apalagi kali ini Baekhyun solo rap, semuanya pada kaget langsung yaa denger rap-nya Baekhyun yang bikin kita berpikir oooh jadi Baekhyun bisa ngerap juga ya... Walau gak ikutan nge-rap, Xiumin masih bisa show-off dengan look-nya yang begitu artsy dan suaranya yang serak-serak basah gitu di telingaku.

Tapi... sayang sekali. Di lagu ini, kita harus absen denger high notes-nya dari uri Jongdae. Ya.. doesn't matter lah. Setidaknya look-nya Chen di MV ini aja udah sangat membahagiakan kok. Mungkin bakal ada, tapi di lagu yang lain. Makanya... dengerin nanti ya, 2nd album Jepangnya EXO-CBX "MAGIC"!  Karena walau MV lagu utamanya udah keluar, perjuangan kita untuk mendengarkan lagu-lagunya yang lain dan untuk terus mendukung idola kita AIN'T OVER YET!

chenbaekxi, fighting!